Dalam rangka mendukung peningkatan kualitas pendidikan sesuai dengan target SDGs ke-4, jajaran Departemen PAUD Universitas Negeri Malang menyelenggarakan rapat koordinasi pada Selasa (23/7) di ruang Ketua Departemen PAUD, lantai 2 Gedung D6 FIP UM. Rapat koordinasi ini dihadiri langsung oleh Ketua Departemen PAUD UM, Bapak Dr. Pramono, S.Pd., M.Or; Ibu Munaisra Tri Tirtaningsih, S.Pd., M.Pd selaku Sekretaris Departemen; Ibu Wuri Astuti, S.Pd., M.Pd selaku Bendahara Departemen; Ibu Dr. Eny Nur Aisyah S.Pd.I., M.Pd; dan Ibu Mulyawati selaku tenaga kependidikan Departemen PAUD.

Agenda utama dalam rapat koordinasi ini yaitu penyusunan rencana anggaran kegiatan tahunan untuk tahun 2025. Dalam suasana yang penuh semangat, para jajaran departemen membahas berbagai rencana program yang akan dijalankan serta anggaran belanja yang akan dialokasikan untuk mendukung keberhasilan program-program tersebut.

Rapat ini diharapkan dapat menghasilkan keputusan yang tepat dan terukur untuk menjamin efisiensi dan efektivitas pengelolaan program serta anggaran belanja di lingkungan Departemen PAUD. Dengan demikian, Departemen PAUD dapat terus memberikan kontribusi yang signifikan dalam pengembangan penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan lain-lainnya. Jajaran departemen juga berkomitmen untuk menjalankan program-program tersebut dengan penuh dedikasi dan profesionalisme.

Pewarta: ETS – Humas Departemen PAUDĀ