Amelia Rossa Meigita merupakan mahasiswa Departemen PAUD Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang yang telah sukses mengembangkan sebuah permainan dan melakukan penelitian dengan judul “Pengembangan Permainan ‘Animal Breeding’ Berbasis STEAM Untuk Menstimulasi Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Pada Anak Usia 5-6 Tahun”. Tujuan penelitian Amelia adalah mengungkap bagaimana permainan Animal Breeding yang dirancang dengan pendekatan STEAM (Science, Technology, Engineering, Art, Mathematics) mampu meningkatkan kemampuan kognitif anak usia 5-6 tahun.

Penelitian Amelia dipaparkan dengan baik dan penuh percaya diri di hadapan dosen penguji yaitu Bapak Dr. Pramono, S.Pd. M.Or serta dihadapan dosen pembimbing 1 dan 2 yaitu Bapak Drs. I Wayan Sutama, M.Pd dan Ibu Nur Anisa, M.Pd pada hari Senin (6/1) di Gedung D6 ruang 401 Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Permainan ini dirancang untuk melibatkan anak dalam berbagai aktivitas yang menstimulasi kemampuan berpikir kritis, kreatif, dan pemecahan masalah.  Anak-anak diajak untuk merawat hewan virtual, mempelajari siklus hidup hewan, dan mengelola sumber daya yang tersedia. Penelitian menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model ADDIE.  Analisis dilakukan melalui wawancara dengan guru dan observasi proses pembelajaran.

Hasil penelitian Amelia menunjukkan bahwa “Peningkatan signifikan pada kemampuan berpikir tingkat tinggi anak-anak yang mengikuti program permainan Animal Breeding ini.  Mereka menunjukkan peningkatan kemampuan dalam memecahkan masalah, berpikir kritis, dan kreativitas dalam menyelesaikan tantangan yang disajikan dalam permainan.  Pendekatan STEAM yang diintegrasikan dalam permainan terbukti efektif dalam memberikan pengalaman belajar yang holistik dan menyenangkan”, jelas Amelia.

Selain itu, media pembelajaran yang dikembangkan berupa permainan dua dimensi berbasis teknologi dengan menggunakan aplikasi Canva. Amelia juga menyimpulkan bahwa permainan Animal Breeding berbasis STEAM memiliki potensi besar sebagai alat edukatif untuk meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi pada anak usia dini. Permainan ini dapat diimplementasikan di lingkungan pendidikan anak usia dini (PAUD) untuk mendukung perkembangan kognitif anak secara optimal. Kevalidan memperoleh rata-rata 86% yang dimana ahli menyebutkan bahwa permainan ini sudah sesuai dengan peserta didik usia dini. 

Dengan demikian, melalui penelitian Amelia diharapkan dapat dijadikan inspirasi dan  rekomendasi untuk menstimulasi kemampuan berpikir anak. Selain itu, peneliti selanjutnya dapat termotivasi dalam mengembangkan lebih lanjut permainan Animal Breeding agar dapat diakses dan dimanfaatkan secara luas oleh para pendidik maupun orang tua untuk mendukung perkembangan anak secara holistik. Dalam hal ini Departemen PAUD UM juga mendukung tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) ke- 4 yaitu pendidikan berkualitas.

Pewarta: FAM – Humas Departemen PAUD