Sherly Andua Cindi Silomita, mahasiswa Departemen PAUD Universitas Negeri Malang berhasil membuat sebuah inovasi media pembelajaran dengan judul “Pengembangan Media Pembelajaran Aplikasi Abebo untuk Menstimulasi Kemampuan Berpikir Simbolik Anak Usia Dini 5-6 Tahun”.
Sherly memaparkan media hasil pengembangannya ini di gedung D6 Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang pada hari Jumat (17/05) di hadapan dewan penguji yaitu Bapak Drs. Usep Kustiawan, M.Sn selaku dosen penguji utama, Bapak Drs. Tomas Iriyanto, S.Pd, M.Pd selaku penguji 1, dan Ibu Nur Anisa, M.Pd selaku penguji 2.
Media pembelajaran interaktif yang diberi nama ABEBO (Aplikasi Berpikir Simbolik) ini merupakan sebuah aplikasi android berformat apk yang digunakan sebagai penunjang pembelajaran baik di rumah atau di sekolah dalam menstimulasi kemampuan berpikir simbolik anak usia 5-6 tahun. Aktivitas yang terdapat pada aplikasi ini yaitu aktivitas
mencocokkan angka, operasi hitung, tebak kata, mencocokkan gambar, dan puzzle sederhana.
Sherly menjelaskan bahwa media pembelajaran interaktif ini telah melewati serangkaian uji coba dan sudah divalidasikan ke para ahli yang terkait. Hasil validasi dan uji coba menujukkan bahwa media pembelajaran “Abebo” dinyatakan sangat layak untuk digunakan dalam pembelajaran.
Hasil penelitian dan pengembangan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi lembaga pendidikan anak usia dini dan orang tua sebagai media pembelajaran yang mendukung perkembangan anak dalam menstimulasi kemampuan berpikir simbolik anak usia dini.
Pewarta : FAM – Humas Departemen PAUD